Jangan Sampai Tertipu, Begini Karakteristik Bahan Rayon!

Daftar Isi

Kenal dengan kain ajaib yang satu ini? Yap, namanya adalah kain rayon. Sudah pasti tahu kan beragam keunggulan dari kain rayon? Di mana kain ini mampu menirukan kain lain. Lebih lanjut, yuk kenali karakteristik bahan rayon ini agar kamu tidak tertipu saat membelinya di pasaran.

Karakteristik Bahan Rayon

Ada beberapa karakteristik yang membuat bahan rayon ini berbeda dengan jenis kain pada umumnya. Berikut berbagai karakteristik bahan rayon tersebut.

1. Berkilau

Rayon sangatlah terkenal dengan model bahannya yang terlihat berkilau. Terlebih, saat berdiri di tengah-tengah panasnya matahari. Namun, kemilau yang dimilikinya ternyata beragam lho, mulai dari yang terendah sampai yang tertinggi.

2. Lembut dan Halus

Saat diraba, bahan rayon terasa memiliki tekstur yang sangat halus dan terasa lembut. Sehingga, nyaman saat digunakan. Kurang lebih, kenyamanannya ini seperti sedang menggunakan serat alami (linen dan katun).

3. Daya Serap Tinggi

Daya serap terhadap keringat dari bahan kain rayon sangatlah tinggi. Itu sebabnya, kain rayon sangat direkomendasikan untuk penggunaan sehari-hari.

4. Sejuk

Dengan karakternya yang sejuk, tak heran apabila kain rayon termasuk sederet kain yang paling populer.

5. Tidak Mudah Kusut

Kain rayon tidaklah mudah kusut sehingga semakin mudah saat ingin menyetrikanya. Begitu pun dengan proses perapian kain yang tak akan memakan waktu yang banyak.

Kelebihan Bahan Rayon

Agar kamu semakin yakin untuk membeli kain rayon ini, simaklah beberapa hal yang membuatnya unggul, antara lain:

  1. Bahannya ringan. Dengan teksturnya ini, membuat rayon seringkali dipakai sebagai bahan untuk sehari-hari.
  2. Berpori-pori terbuka. Sehingga, sangat breathable. Jadi, akan terasa lebih sejuk saat kamu memakainya.
  3. Murah. Meskipun dibanderol harga murah, tetapi kualitas tidak diragukan lagi.
  4. Mudah diwarnai. Cukup mudah diwarnai sehingga produsen bisa memilih bahan saat ini untuk berbagai keperluan.

Apa Saja Jenis-Jenis Kain Rayon?

Di pasaran, ada banyak jenis kain rayon yang tersedia. Agar tidak salah memilih jenis kain rayon yang diinginkan, simak dulu pembagiannya di sini.

1. Rayon Kupramonium

Kebanyakan rayon ini digunakan untuk keperluan pakaian wanita, pakaian dalam, dan kaos kaki. Filamennya yang sangat halus memberikan sifat lemas dan drape yang sangat baik. Jika kamu pernah mendengar nama Bemberg Rayon, maka itu adalah kain wanita yang dibuat menggunakan benang ini.

2. Rayon Asetat

Rayon asetat memiliki tekstur yang amat hangat dan lembut. Pakaian wanita pun juga banyak lho dibuat dari rayon jenis ini. Namun, tak menutup kemungkinan digunakan pada tekstil rumah tangga dan sebagai lapisan pengeras pakaian.

3. Rayon Viskosa

Rayon Viskosa adalah jenis rayon yang justru digunakan untuk keperluan tekstil rumah tangga. Contohnya sprei, kain renda, penutup kursi, tirai, dan taplak meja.

Cocok digunakan sebagai kain lapis lantaran tahan gesekan, licin, dan berkilau. Di samping itu, juga banyak digunakan sebagai bahan pakaian.

4. Rayon Triasetat

Rayon triasetat memiliki sifat biologis yang lebih tahan akan serangan jamur, serangga, dan bakteri. Itu sebabnya bagus digunakan untuk bahan pakaian sehari-hari yang lebih rentan terhadap keringat.

Sudah tahu kan karakteristik bahan rayon seperti apa? Nah, jika kamu ingin mencetak kain rayon dengan berbagai desain printing yang menakjubkan, cek jasa printing berkualitas hanya di iPrint. Dengan tim yang sudah berpengalaman dia telah menangani ribuan klien, iPrint bisa membantu memenuhi kebutuhanmu.

Published On: 24/02/2023|By |2.5 min read|

Bagikan Artikel Ini.

Artikel Terkait